Selamat datang di PT.Java Egg Specialities | Produsen Olahan telur, Mayonnaise, dan saus berkualitas | Member Group

Ga Banyak Orang Tau, Tips Enak Bikin Salad Buah di Rumah

mayonnaise untuk salad buah

Salad buah adalah salah satu hidangan favorit banyak orang. Selain enak dan segar, salad buah juga kaya akan nutrisi dan vitamin yang baik untuk tubuh. Namun, ternyata tidak banyak orang yang tahu tips rahasia untuk bikin salad buah di rumah.

Dengan resep dan tips yang tepat, kamu bisa membuat salad buah yang enak sesuai selera. Karena itu, penting untuk memperhatikan bahan baku dan langkah-langkah pembuatan yang benar agar hasilnya sesuai keinginan.

mamayo salad

Cara Membuat Salad Buah

Cara membuat salad buah sebenarnya sangat praktis dan sederhana, hanya butuh 3 langkah utama berikut ini:

  1. Siapkan Bahan Sesuai Selera
    Pertama-tama, siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan sesuai selera. Di antaranya yaitu potongan buah-buahan, mayonaise, susu kental manis, dan keju cheddar parut secukupnya. Jika ingin rasa yang lebih segar, kamu juga bisa menambahkan yoghurt.
  2. Buat Saus Salad dan Campurkan ke Buah
    Selanjutnya, campurkan semua bahan saus yaitu mayonaise, susu kental manis, dan yoghurt (opsional). Kemudian, tuang dan campurkan saus tersebut ke potongan buah yang sudah disiapkan, lalu taburi parutan keju sebagai topping.
  3. Dinginkan dan Sajikan
    Salad buah akan lebih nikmat jika disajikan dalam keadaan dingin. Kamu bisa menyimpannya di dalam kulkas selama beberapa saat, atau sajikan bersama potongan es batu.

Tips Enak Bikin Salad Buah di Rumah

Lalu, apa rahasianya agar salad buah yang dibuat sendiri di rumah terasa lebih enak dan segar? Sebagai tips, berikut ini beberapa hal penting yang bisa kamu terapkan:

  • Pilih Buah yang Segar dan Berkualitas
    Ingat, selalu pilih buah yang segar, berkualitas, dan dalam kondisi dingin. Hindari buah yang sudah terlalu matang atau kurang segar, karena bisa mempengaruhi tekstur dan rasa dari salad yang kamu buat.
  • Pilih Variasi Jenis Buah yang Sesuai
    Sebaiknya, gunakan berbagai jenis buah-buahan yang berbeda agar rasa dan teksturnya lebih bervariasi. Sebenarnya, hampir setiap jenis buah bisa dibuat sebagai salad. Contoh yang paling umum digunakan yaitu apel, semangka, dan melon.
    Selain itu, contoh buah lain yang biasa ditambahkan yaitu anggur, jeruk, kiwi, stroberi, buah naga, dan masih banyak lagi. Saat bikin salad buah di rumah, kamu bisa memilih variasi buahnya sesuai selera.
  • Tambahkan Topping
    Untuk menambahkan tekstur dan rasa ekstra, kamu juga bisa menambahkan topping sesuai keinginan. Contohnya seperti keju atau kacang-kacangan dan biji-bijian seperti kacang kenari, kacang almond, cokelat, remahan biskuit, dan lain sebagainya.
  • Sesuaikan Perpaduan Rasa
    Setiap orang tentu memiliki selera yang berbeda-beda. Jika kamu senang dengan cita rasa manis, kamu bisa menambahkan lebih banyak susu kental manis. Sebaliknya, tambahkan yoghurt jika kamu lebih senang rasa yang segar dan sedikit asam.

    Namun, sebaiknya sesuaikan bahan yang digunakan dengan buah pilihan kamu. Misalnya jika menggunakan campuran buah yang rasanya dominan asam, maka perpaduan saus yang lebih manis akan lebih cocok.
    Sebaliknya, saus salad yang diberi tambahan yoghurt akan lebih cocok untuk dipadukan dengan buah-buahan yang rasanya dominan manis, agar terasa lebih segar dan tidak cepat enek.

  • Pilih Mayonnaise Terbaik
    Tips terakhir, pilihlah mayonnaise yang teksturnya creamy, enak, dan gurih agar salad buah buatan kamu lebih nikmat. Rekomendasi terbaiknya adalah Mamayo, mayonnaise bercita rasa nusantara dari bahan-bahan segar pilihan.

Mamayo adalah mayonnaise yang terbuat dari minyak kedelai dan kuning telur segar peternak lokal Indonesia. Dengan menggunakan mayonnaise Mamayo untuk bikin salad buah di rumah, pasti rasanya akan lebih segar dan enak!

mamayo produk
mamayo produk

Referensi:
https://www.fimela.com/food/read/5228550/5-tips-bikin-salad-buah-yang-enak-dan-segar-tahan-lama

Cart

Tidak ada produk di keranjang.

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Price
  • Availability
  • Description
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare